Sabtu, 30 April 2011

Dua Kelinci dii Sandal Mimi

M

imi tak suka beres-beres. Ia tak pernah membereskan mainannya. Ia suka melempar pakaian seenakknya ke lantai. Lalu ia suka menyepak sandalnya hingga keluar kamar. Kasihan sandal-sandal itu !!

sepasang sandal cantik itu berwarna biru. Di sandal itu bertengger dua boneka kelinci putih yang cantik.

Suatu malam terjadihal aneh. Mimi terbangun dari tidurnya. Ia menyalakan lampu dan melihat ke seputar kamar. Di lantai tampak dua ekor kelinci putih. Mereka melompat dari keluar dari sandal mimi. Mimi seketika takut!

“jangan takut”, ucap dua kelinci putih itu. “kami akan memperlihatkan sesuatu padamu”.

Mimi turun dari tempat tidur, lalu memekai pakaiannya. Dua kelinci putih melompat-lompat kea rah pintu. Mimi mengikuti mereka menuju ruang bermain. Sesampainya di sana, mimi terkejut ! ia menemukan semua mainannya tergeletak di lantai, seperti saat ia meninggalkan mereka. Mainan-mainan itu menjerit dan menangis.

“aku kedinginan!” jerit boneka kera dan boneka kuda. “oh ekorku tertintih roda kereta!”isak boneka kucing. “tidak enak sekali berada di pojok sini, di sini sangat lembab!” teriak setumpuk buku. “mimi bereskan kami dengan baik ke dalam kotak mainan!’ seru mainan-mainan itu.

Mimi sangat menyesal tidak membereskan mainan-mainan itu. Diambilnya satu-persatu mainan-mainan itu, lalu ia masukkan ke dalam kotak mainan.

Sejak kejadian itu, mimi selalu membereskan mainan-mainannya. Mama senang melihat itu, tetapi mama heran apa yang menyebabkan mimi bias serajin itu dan serapi itu. Sssst…. Biarlah hanya hanya kita dan kelincikelinci putih di sandal mimi yang tahu.

Sumber : Dongeng, bobo, 6 Januari 2011



Tidak ada komentar:

Posting Komentar